Mohon tunggu...
KOMENTAR
Vox Pop

Kanwil Kemenkumham Sumsel Laksanakan Rapat Evaluasi Kinerja Satuan Kerja Triwulan III Tahun 2023

22 September 2023   11:51 Diperbarui: 22 September 2023   12:24 113 0
Palembang. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan melaksanakan Rapat Evaluasi Kinerja Satuan Kerja Triwulan III Tahun Anggaran 2023, Kamis (21/9). Bertempat di Aula Musi Kantor Wilayah, kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Pejabat Administrasi Kantor Wilayah, serta 28 Kepala Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel.

Rapat dipimpin langsung oleh Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya didampingi Kepala Divisi Administrasi, Idris, dan Kepala Divisi Keimigrasian, Herdaus. Kakanwil mengatakan rapat evaluasi kinerja ini merupakan langkah penting yang diambil oleh Kanwil Kemenkumham Sumsel untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja satuan kerja di bawahnya. "Ada enam kinerja yang akan menjadi fokus pembahasan dalam rapat kali ini, yakni tindak lanjut hasil pemeriksaan, SDM, IKPA dan penyerapan, Capaian SMART dan e-Monev, pelaksanaan pengadaan, serta target kinerja," jelas Kakanwil mengawali paparannya.

Dalam hal tindak lanjut hasil pemeriksaan, Kakanwil mengapresiasi jajaran UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi yang menghasilkan TLHP Nihil. Selanjutnya, Kakanwil juga mengapresiasi perolehan PNBP jajarannya yang sudah menunjukkan hasil yang baik, dimana hingga September 2023 ini untuk Pelayanan AHU sudah memperoleh PNBP sebesar Rp 9.491.950.000, Pelayanan KI sebesar Rp 1.378.800.000, serta Pelayanan Imigrasi sebesar Rp 19.622.907.537 (Kanim Palembang) dan Rp 9.254.083.699 (Kanim Muara Enim).

"Jumlah ini tentu saja tidak dapat diperoleh tanpa kinerja yang sungguh dan komitmen dari seluruh jajaran dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat," ungkap Kakanwil.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun