Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes, Isnawan mengungkapkan bahwasannya dengan bantuan sarana pengamanan dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan ini dapat menunjang pelaksanaan tugas dan fungsi pengamanan menjadi optimal.
"Kita baru saja menerima support sarana pengamanan dari Ditjenpas berupa , HT, borgol, lampu emergency, gembok dan senjata api berupa pistol. Hal ini tentunya dapat menunjang pelaksanaan tugas pengamanan menjadi semakin optimal, " terangnya.