Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy

Paramedis Lapas Boalemo Ekstra Siaga dalam Tanggapi Keluhan WBP pada Lebaran Idul Fitri

6 Mei 2022   15:16 Diperbarui: 6 Mei 2022   15:18 168 0
TILAMUTA - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIB Boalemo secara rutin terus memberikan pelayanan ekstra terhadap warga binaan, Jumat (06/05). Kali ini Kesehatan Warga Binaan Pemasyarakatan yang menjadi fokus dari Unit Pelaksana Teknis Kanwil Kemenkumham Gorontalo.

Dijelaskan oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Boalemo, Giyono, "layanan kesehatan yang diberikan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan ( WBP) Lapas Tuban berupa penyuluhan, pemeriksaan kesehatan dan perawatan bagi yang sakit,".

Hal ini sebagai langkah deteksi dini dan dalam rangka menjaga kesehatan para warga binaan apa lagi disaat lebaran yang penuh akan titipan makanan yang membludak, ditakutkan bisa memicu gangguan kesehatan sehingga kewaspadaan lebih ditingkatkan lagi," tambah Kalapas.

Kalapas mengerahkan petugas Lapas spesialisasi paramedis yang wajib stand by, hal ini mengingat profesinya tidak boleh digantikan oleh pegawai lain. Paramedis melakukan pelayanan dengan langsung turun di pos jaga serta menghimbau WBP yang merasa memiliki gangguan kesehatan untuk dapat merapat untuk dilakukan pemeriksaan. Adapun Metode dinas petugas Kesehatan Lapas Boalemo menggunakan Jadwal Shift agar dapat memberi kesempatan bergantian merayakan lebaran dg keluarga yang diatur oleh atasan langsung.

Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka. KPLP) Kelas IIB Boalemo, Yarham Pantu, menyampaikan bahwa hal ini juga merupakan bentuk dukungan terhadap tim Keamanan dalam rangka cipta kondisi lebaran yang tetap aman tertib kondusif serta terkendali.

Kalapas pun mengapresiasi  dan menyambut positif kepada petugas kesehatan Lapas Kelas IIB Boalemo "Terima kasih kepada petugas kesehatan Lapas meskipun dengan segala keterbatasan namun tetap semangat untuk melayani para warga binaan, mari kita bersama-sama memberikan layanan yang terbaik dan ciptakan Lapas Boalemo yang sehat", tandasnya.**(HumasL'Bos)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun