Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Geladi Hominisasi

25 Oktober 2022   08:27 Diperbarui: 25 Oktober 2022   08:29 39 1
Geladi Hominisasi adalah kegiatan yang diselenggarakan oleh Lembaga Humaniora Perkembangan UNPAR. Kegiatan ini dilakukan secara daring pada tanggal 22 Oktober 2022. Sebelum kegiatan inti dimulai saya diberi tugas pra geladi yaitu mendengarkan lagu Indonesia Raya 3 Stanza dan menjalaskan 1 syair yang menarik pada lagu tersebut. Tugas kedua adalah menonton video singkat yang telah diberikan, saya memilih video  Semua, Kita Punya. Didalam video terserbut menjelaskan bahwa indonesia kaya akan sumber makanan tapi kita suka melupakannya dan masih mengimportnya dari negara lain. Pada tanggal 22 Oktober 2022 acara geladi pun dimulai, diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjut dengan kata sambutan dan perkenalan fasilitatornya. Setelah itu kita diajak main games mini tentang hal-hal penting di indonesia. Setelah game selesai peserta diberi tugas untuk mempresentasikan tema yang sudah ditentukan perkelompok. Kitapun memasuki breakout room yang sudah disediakan bersama kelompok masing- masing. Dikelompok saya pertama-tama kita mulai dengan perkenalan singkat yang dilanjut dengan diskusi presentasi. Dikarenakan tidak boleh menggunakan share screen dan waktu yang diberikan hanya 4 menit presentasi sehingga kita memilih untuk membawakan presentasi ini dengan cara podcast. Tema yang kita dapat adalah tentang hari  Narablog Nasional. Tema ini kita kembangkan dengan rumus "swot" yaitu strength, weakness, opportunities, and threats. Setelah kita mempersiapkan presentasi akhirnya sudah waktunya untuk mempresentasikannya. Kita dibagi lagi menjadi beberapa kelompok besar gabungan antara kelompok-kelompok yang akan presentasi, Lalu kitapun presentasi secara bergiliran. Setelah kita presentasi acarapun ditutup dengan doa dan kesan pesan kita. Menurut saya acara geladi ini banyak sekali manfaatnya selain melatih soft skill kita, kita juga bisa melatih public speaking, cara berfikir kritis, menjadi warga negara yang nasionalisme dan masih banyak lagi. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun