Pada tanggal 20 Juli 2024 antariksa (Ajang Kreativitas Komunikasi UNISA) mengadakan workshop yang bertemakan safety riding di Hall Siti Baroroh Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta. Acara ini dibuat untuk mengedukasi atau mengajak para mahasiswa maupun mahasiswi dan masyarakat sekitar untuk berkendara dengan aman dan hati-hati untuk mengurangi intensitas kecelakaan yang terjadi. Â Meningkatnya kecelakaan di ringroad Jogja terutama pada ringroad barat menjadi salah satu faktor termotivasinya antariksa untuk mengadakan workshop ini. Salah satu penyebab terjadinya kecelakaan di ringroad yaitu karena meningkatnya pelanggaran-pelanggaran yang sering terjadi seperti banyaknya orang yang melawan arus dan menyebrang tidak pada jalan untuk putar balik sehingga hal ini menjadi pemicu terjadinya kecelakaan. Antariksa menghadirkan tiga orang narasumber untuk acara workshop ini yaitu Ibu Widya selaku Ditlantas Polda DIY, kemudian ada Mas Rang selaku Riding Influencer, dan M. Ali Iqbal perwakilan dari Astra Motor Yogyakarta.
KEMBALI KE ARTIKEL