Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Mingguan Open Source Edisi 0

14 Desember 2011   05:38 Diperbarui: 25 Juni 2015   22:19 113 0
Hai hai, mulai pekan ini saya akan mencoba untuk merangkum berita-berita yang ada dikomunitas open source dan free software setiap pekannya. Ada apa saja pekan lalu?

Editor Bluefish 2.2.0 dirilis, hadir dengan dukungan scanner sintaks yang lebih baik. Node.js 0.6.3 juga dirilis dan mengintegrasikan Node Package Manager (NPM) kedalam rilis tersebut. dengan NPM ini pengembang bisa memaketkan dan mendistribusikan pustaka kode yang dimiliki dengan lebih mudah. Celah di aplikasi forum open source MyBB telah ditutup dengan dirilisnya MyBB 1.6.5, rilis ini juga membawa layanan reCAPTCHA milik Google. Opsi pencarian pengguna pada rilis ini juga lebih baik.

Science Price for Online Resource in Education (SPORE), kompetisi yang diadakan Science Magazine bulan lalu dimenangkan oleh Open Source Physics, proyek open source ini menyediakan sumber daya pembelajaran Fisika berupa simulasi yang ditulis dengan bahasa pemrograman Java, juga disediakan buku teks untk membantu proses belajar mengajar menggunakan Open Source Physics.

Tidak percaya dengan mesin pencari yang dikuasai perusahaan seperti Google, Yahoo, atau Bing? anda bisa mencoba YaCy 1.0, ini merupakan aplikasi mesin pencari open source yang bekerja dengan metode peer-to-peer. Disisi lain Google mengumumkan bahwa Google I/O 2012 diperpanjang menjadi tiga hari dimana pada tahun 2011 hanya berlansung selama dua hari.

Kalau anda masih sering berhubungan dengan MS SQL, anda bisa mencoba preview driver Microsoft SQL untuk Linux. Driver ini mendukung SQL Server 2008 R2 dan SQL Server 2012 "Denali". Ubuntu memutuskan untuk mengikuti Rapid Release Mozilla dimana Mozila melakukan rilis setiap enam pekan sekali. Dengan keputusan ini maka pengguna akan mendapatkan rilis Firefox dan Thunderbird terbaru di repositori satu dua pekan setelah Mozilla merilis versi terbaru. NetBeans 7.1 mencapai Release Candidate, versi final direncanakan dirilis hari ini, 14 Desember 2011. Versi baru ini mendukung JavaFX 2.0.

Selamat bagi anda pengguna Wordpress! Kenapa? WordPress menjadi CMS Open Source paling populer selama dua tahun berturut-turut. Survey yang dilakukan Water and Stone menghasilkan Wordpress, Joomla dan Drupal sebagai tiga besar open source CMS.

Kalau biasanya Ultimate Edition dikembangkan dari Ubuntu, untuk Ultimate Edition 3.0 dikembangkan dari Linux Mint. TurnKey Linux 11.3 juga dirilis. TurnKey Linux merupakan distribusi Linux appliance. Menggunakan Ubuntu sebagai dasar dan menambahkan aplikasi berbasis web open source seperti WordPress, Joomla, Moodle dan lain sebagainya. TurnKey bertujuan memudahkan testing dan implementasi aplikasi berbasis web open source. Ubuntu Privacy Remix 10.04r2 juga telah keluar, distro Live cd yang ditujukan untuk membeirkan proteksi privasi pengguna dan menghindari pencurian data.

Red Hat Enterprise Linux 6.2 dirilis meningkatkan performa Virtualisasi dan manajemen sumberdaya. Perusahaan dibalik Puppet, aplikasi manajemen konfigurasi sistem, Puppet Labs mendapat pendanaan 8.5 Juta Dolar dari Google, Cisco dan VMware.

Pemerintah Inggris mengumumkan inisiatif Open Data yang bertujuan untuk mempublikasikan data publik secara online sehingga bisa diakses dengan mudah. Talend v5 dirilis dengan semangat baru Integrasi Open Source. Ada empat komponen yang menjadi bagian dari rilis ini yaitu Talend Open Studio For Data Integration, Talend Open Studio For Data Quality, Talend Open Studio for MDM, dan Talend Open Studio for ESB.

Apabila anda merupakan pengembang aplikasi di Android anda akan senang dengan berita baru ini. ARM Merilis Toolkit gratis untuk pengembang Android, toolkit ini memungkinkan pengembang untuk menulis perangkat lunak dalam kode native(C/++) dan bukan dalam bahasa Java. Kabarnya sih kode native ini bisa empat kali lebih cepat dibandingkan dengan kode yang ditulis dengan Java.

Browser Camino 2.1 telah dirilis, Netflix membuka portal untuk proyek open source nya, Flex SDK 4.6 dirilis, ini merupakan rilis terakhir non apache, seperti diketahui bahwa Adobe mengalihkan pengembangan Flex ke Apache Foundation. Versi pengembangan pertama Android 4.0 untuk processor x86 juga telah dirilis. Senang bermain dengan mikrokontroller? Lingkungan pengembangan Arduino 1.0 sudah bisa anda gunakan. Kalau anda kesulitan membuat mashup, ql.io dari eBay mungkin bisa memudahkan anda. Emulator processor, QEMU, telah mencapai versi 1.0.

Dengan IPv6 tiap device di seluruh dunia memang dapat memiliki IP pengembang netfilter tetap mengembangkan NAT untuk ip6tables. Terakhir, anda bisa mencari ekstensi shell GNOME dengan mudah dengan diluncurkannya situs ekstensi untuk GNOME Shell

Sekian. Semoga bermanfaat. Sampai jumpa pekan depan! :)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun