Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

ASEAN Bersinergi Lawan Covid 19

30 Juni 2021   11:42 Diperbarui: 30 Juni 2021   12:06 155 0
Sejak tahun kemarin hingga sekarang covid 19 sudah meraja lela di kawasan Asia Tenggara bahkan Dunia. Covid 19 merubah segalanya. Semua agenda-agenda yang telah direncanakan sedemikian rupa dicancel bahkan dibatalkan. Sekolah diliburkan, kegiatan kemasyarakatan diberhentikan, dan masih banyak lagi hal hal yang meresahkan masyarakat Indonesia bahkan dunia.
Dampak covid 19 tidak hanya bermuara di bidang kesehatan saja tapi meluas di bidang pendidikan, ekonomi, hingga politik. Tidak ada pilihan, selain bersinergi untuk mengurangi dan mengantisipasi dampak dari pandemi covid 19.

ASEAN(Association of Southeast Asian Nations atau Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara) merupakan organisasi kawasan yang mewadahi kerja sama negara-negara di kawasan Asia Tenggara saling bersinergi, bersatu, dan berkolaborasi untuk mengurangi penularan covid 19.

Menghadapi dampak covid 19,ASEAN membangun kerja sama antar anggota dan dengan mitra wicara dibidang kesehatan, ekonomi, maupun pariwisata dan perjalanan.

Indonesia menjadi salah satu inisiator terlaksananya KTT ASEAN  secara virtual tentang penanganan khusus covid 19.Acara tersebut  dihadiri oleh pemimpin-pemimpin negara ASEAN yang diselenggarakan pada hari selasa 14 April 2020 kemarin.
Pada acara tersebut Presiden Indonesia, Bapak Jokowi mengajak negara-negara ASEAN untuk saling bersinergi, bersatu, dan berkolaborasi untuk melawan pandemi covid 19.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun