Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

Indahnya Negeriku Indonesia [III]

6 September 2011   06:31 Diperbarui: 26 Juni 2015   02:12 416 0

Indahnya Negeriku Indonesia [III]

Tulisan sebelumnya

http://wisata.kompasiana.com/jalan-jalan/2011/08/11/indahnya-negeriku-indonesia-bagian-ii/

Memasuki Provinsi Lampung, salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungin adalah Taman Nasional Way Kambas yang merypakan taman nasional perlindungan gajah yang terletak di daerah Lampung tepatnya di kecamatan labuhan ratu lampung timur, Indonesia. Selain di Way Kambas, sekolah gajah (Pusat Latihan Gajah) juga bisa ditemui di Minas, Riau. Gajah sumatera (Elephas maximus sumatranus) yang hidup di kawasan ini semakin berkurang jumlahnya. Taman Nasional Way Kambas berdiri pada tahun 1985 merupakan sekolah gajah pertama di Indonesia. dengan nama awal Pusat Latihan Gajah (PLG) namun semenjak beberapa tahun terakhir ini namanya berubah menjadi Pusat Konservasi Gajah (PKG) yang diharapkan mampu menjadi pusat konservasi gajah dalam penjinakan, pelatihan, perkembangbiakan dan konservasi. Hingga sekarang PKG ini telah melatih sekitar 300 ekor gajah yang sudah disebar ke seluruh penjuru Tanah Air.

Selain taman nasional way kambas, Provinsi Lampung juga memiliki wisata pantai yang cukup indah yaitu Pantai Pasir Putih. Lokasi Pantai Pasir Putih berjarak sekitar 20 KM dari Bandar Lampung disepanjang jalan Trans Sumatera.

Jika anda ingin melihat langsung ikan lumba-lumba ditengah lautan lepas, maka datanglah ke Teluk Kiluan terletak di Propinsi Lampung, yang terkenal dengan banyaknya lumba-lumba, ikan paus disekitaran Teluk Kiluan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun