"Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk menumbuhkan kedisiplinan, sigap dan bertanggung jawab," ujar Serma Farhan. Rangkaian latihan ini juga dirangkai dengan memberikan wawasan kebangsaan (wasbang), agar para security menjadi paham dan bisa memiliki semangat Nasionalisme dalam menjalankannya.
Sikap tanggap, tegap dan responsif terhadap segala ancaman setiap saat, adalah tujuan latihan ini, serta menjaga sikap yang baik dalam bertugas di sekitar wilayah yang menjadi tugas dan tanggungjawabnya, kami juga menyampaikan pesan kamtibmas dan Pelaksanaan Protokol Kesehatan di lIngkungan PT" tuturnya. (H. Waone)