Kepala badan hubungan internasional Palestina, Basem Naim, mengonfirmasikan kematiman Al Alami melalui akun Twitter-nya, tanpa menyebutkan rincian lebih lanjut.
"RIP, Imad Elalami, 63 tahun, anggota biro politik Hamas dan salah satu pemimpin Palestina terkemuka telah meninggal dunia," tulisnya.
Kantor berita Anadolu melaporkan Al Alami mengalami luka serius tiga pekan lalu, ketika sebuah peluru dilaporkan mengenai kepalanya saat dia sedang memeriksa senjata pribadinya di rumah.