Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

KUA-PPAS DKI 2018 Naik Rp 1,1 Triliun untuk Penuhi Janji Anies-Sandi

15 November 2017   11:29 Diperbarui: 15 November 2017   11:38 526 0
- Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, kenaikan Kebijakan Umum Anggaran Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA-PPAS) DKI 2018 sebesar Rp 1,1 triliun akan dialokasikan untuk beberapa program. Salah satunya yakni Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus.

 "Kita juga ingin fokus untuk program pemberdayaan yang berbasis masyarakat, khususnya kelas menengah, menengah ke bawah," ujar Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Rabu (15/11/2017).

Program pemberdayaan itu termasuk di antaranya pelatihan kewirausahaan, one kecamatan one center for entrepreneurship (OK OCE).

Kenaikan anggaran juga terjadi karena adanya program rumah dengan down payment (DP) atau muka 0 rupiah. Selain itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga akan merealisasikan program nasional universal health coverage, yakni seluruh penduduk Indonesia ikut dalam program BPJS Kesehatan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun