Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humaniora Pilihan

Memaknai Kebersamaan di Komunitas melalui Kegiatan

24 Desember 2023   18:50 Diperbarui: 24 Desember 2023   20:12 254 17
Pada hari Sabtu yang lalu tanggal 23 Desember 2023 Kompasianer Air melakukan tur edukasi ke pangkalan udara Halim Perdanakusuma di Jakarta bersama para aviator dan aviatrix KomAir.

Tujuam dari tur edukasi ini adalah untuk mengenalkan pesawat yang dimiliki oleh TNI AU khususnya pesawat angkut yang berpangkalan di Lanud Halim Perdanakusuma serta pengoperasiannya di skadron skadron udara.

Tur edukasi dimulai pada pukul 09.00 pagi dengan skadron udara 17 yang merupakan skadron VIP/VVIP TNI AU untuk pesawat bersayap tetap, pesawatnya meliputi Boeing B-737 dan Dassault Falcon 7X dan 8X.

Skadron udara kedua yang dikunjungi adalah skadron udara 31 Angkut Berat yang menjadi rumah bagi pesawat angkut Lockheed Martin C-130 tipe H-30 dan tipe terbarunya J-30 kemudian dilanjutkan ke skadron udara 2 dengan kekuatan pesawatnya Airbus IPTN CN-295 sebagai pesawat angkut sedang.

Skadron udara berikutnya adalah Sakdron Udara 45 yang merupakan skadron udara operator helikopter HS-332 Super Puma untuk penerbangan VIP/VVIP,  jadi bila skadron udara 17 untuk pesawat bersayap tetap maka skadron udara 45 untuk pesawaf bersayap putar atau helikopter.

Setelah itu, para peserta tur mengakhiri tur edukasi ini di museum pangkalan udara Halim Perdanakusuma dengan dilanjutkan penyerahan plakat dari Kompasianer Air kepada pihak Lanud Halim Perdanakusuma sebagai kenang kenangan dan terima kasih.

Penyerahan plakat dilakukan oleh admin Kompasianer Air bapak Taufik Uieks, selan plakat juga diserahkan goodie bags dari Kompasiana kepada pihak Lanud Halim Perdanakusuma.

Tur Edukasi yang.baru pertama kali dilakukan ini tidak hanya memberikan pengetahuan tambahan kepada para anggota KomAir tapi juga memberikan pendalaman yang lebih akan sebuah kebersamaan.

Kebersamaan tidak melihat jumlah yang ada didalamnya melainkan bagaimana kita yang berada didalamnya dapat secara bersama sama mencapai tujuan yang juga diinginkan oleh semua yang berada didalamnya.

Sebagai contohnya adalah pembuatan plakat yang biaya pembuatan dan ongkos kirim nya dibagi bersama oleh semua peserta tur, kemudian juga  pengaturan pada hari H nya atau tepatnya pada hal transportasi untuk menuju ke tujuan dari meeting point.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun