Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Lalu Apa yang Berbeda....????

28 Juni 2011   06:00 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:06 83 0

Liburan sekolah telah tiba. Beberapa hari lalu ketika saya mengunjungi seorang teman dia begitu antusias menyambut liburan sekolah ini dengan melakukan perjalanan wisata ke luar negeri. Tujuannya kali ini adalah Hongkong dan Macau. Ini bukan kali pertama dia dan keluarganya berlibur ke luar negeri. Setiap liburan sekolah tiba keluarga ini selalu menyambutnya dengan berlibur ke luar negeri. Ya, teman saya memang seorang yang “hebat”. Dia biasa menghabiskan ribuan dollar dalam satu kali perjalanan wisatanya. Seringkali saya tertawa geli saat dia mengatakan “sedang menunggu kiriman teh dari Kuala Lumpur atau cincau dari negeri Jiran tersebut” karena menurutnya teh produk dalam negeri sering membuatnya batuk. Saya bertahun-tahun minum teh produk lokal tidak pernah batuk, mungkin kalau tehnya dicampur dengan gula biang memang bisa bikin batuk, pikir saya. Dan cincau, hmmm…..bukankah banyak orang yang menjual cincau di dalam negeri, apalagi sebentar lagi menjelang bulan Ramadhan, penjual cincau bertebaran dimana-mana.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun