Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Kemeriahan Memperingati Hari Kemerdekaan di Desa Tumbang Tarusan

26 Agustus 2023   02:45 Diperbarui: 26 Agustus 2023   17:34 188 0
Semarak Kemeriahan Memperingati Hari Kemerdekaan di Desa Tumbang Tarusan

KATINGAN - Desa Tumbang Tarusan, yang terletak di Kecamatan Tewang Sangalang Garing, Kabupaten Katingan, menjadi saksi kegiatan  pada tanggal 17 Agustus 2023. Peringatan kemerdekaan tahun ini di desa tersebut dirayakan dengan penuh semangat, yang diorganisir oleh Mahasiswa KKN-T UPR 2023 Kelompok 004. Acara yang diselenggarakan untuk memeriahkan momen bersejarah ini berhasil mengumpulkan warga dari segala usia dan lapisan masyarakat.

Rangkaian peringatan kemerdekaan berlangsung selama tiga hari, dimulai dari tanggal 15 Agustus hingga 17 Agustus. Dalam periode tersebut, Panitia 17 Agustusan menyelenggarakan berbagai perlombaan yang menghadirkan kegembiraan dan persaingan sehat di antara warga desa. Berbagai macam lomba yang diadakan menciptakan keragaman dalam acara ini, menjadikannya lebih menarik dan melibatkan semua kalangan masyarakat.

Salah satu sorotan utama dalam rangkaian perlombaan adalah sepak bola dangdut. Peserta diikuti oleh remaja putri maupun ibu-ibu desa setempat, dengan semangat dan penuh energi berlari sambil mengiring bola menuju gawang diselingi lagu dangdut yang diputar ditengah-tengah permainan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun