Stunting merupakan salah satu isu penting yang menjadi permasalahan utama pada kesehatan di Indonesia. Upaya pencegahan dan penurunan angka
stunting di Indonesia sendiri sudah dicanangkan mencapai 14 persen pada tahun 2024 sesuai dengan ketentuan yang direkomendasikan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yaitu kurang dari 20 persen. Berdasarkan hasil Studi Status Gizi Indonesia (SSGI) terjadi penurunan angka
stunting pada tahun 2022 yaitu mencapai 21,6 persen yang sebelumnya pada tahun 2021 angka
stunting berada di kisaran 24,4 persen.
KEMBALI KE ARTIKEL