Kelompok Mahasiswa KKN Universitas Mataram (Unram) periode 2022/2023 yang ada di desa Pare Mas, Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur menggelar sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Berlokasi di SDN 2 Pare Mas, Kegiatan tersebut digelar pada tanggal 10 Januari 2023 kemarin. Melibatkan seluruh siswa yang berjumlah sekitar 200-an orang.
Bekerja sama dengan Polindes desa Pare Mas sebagai konsultan kegiatan. “Untuk sekarang, harapan kami mungkin kalian mahasiswa KKN bisa membimbing adik-adik yang ada di SDN 2 Pare Mas dengan materi sederhana tapi bisa langsung dipraktekkan seperti cara mencuci tangan yang baik. Karena banyak juga anak-anak di desa ini yang terkena diare” Tutur Bidan Lia.
Selain itu, kegiatan ini juga disambut baik oleh pihak SDN 2 Pare Mas. Kepala sekolah SDN 2 Pare Mas, Bapak Marjun atau kerap disapa Pak Jun menyampaikan “dengan diadakannya sosialisasi terkait PHBS ini mampu menanamkan kesadaran dan pengetahuan anak-anak desa Pare Mas tentang pentingnya hidup bersih dan sehat” tutur beliau.