Jumat, 29 Juli 2023 Mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata) MIT Ke-16 UIN Walisongo Semarang POSKO 45 menghadiri acara "Penilaian apresiasi dan pemberian penghargaan kepada kelompok BKR Tingkat Provinsi Jawa Tengah" pukul 08.00 WIB bertempat di Balaidesa Bojonggede. Acara ini dihadiri langsung oleh perwakilan dari BKKBN provinsi Jawa Tengah oleh Dra Harlin Is Ambarwati, MM, Â Kepala Dinas DP2KBP2PA Kabupaten Kendal Albertus Hendrik Setiawan, SP, MT dan Camat Kecamatan Ngampel Bapak Helyudin.
Bina Keluarga Remaja "ABADI" Desa bojonggede, Kecamatan Ngampel, Kabupaten Ngampel menjadi salah satu nominasi dalam ajang lomba Bina Keluarga Remaja (BKR) Tingkat Provinsi Jawa Tengah. Bina Keluarga Remaja (BKR) merupakan program strategis dalam upaya menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas dalam masyarakat. Dalam acara ini diharapkan mampu meningkatkan kepedulian dan tanggung jawab orang tua dalam membimbing dan mengarahkan anak dan remaja melalui interaksi yang harmonis.
KEMBALI KE ARTIKEL