Kegiatan Kkn selalu menghadirkan hal baru yang tentunya menarik. Masih seputar pengabdian di bidang pendidikan, Kkn Ikom Unesa mengundang Duta Bahasa Jawa Timur untuk menjadi pemateri dalam rangka kelas public speaking. Kegiatan ini dihadiri oleh sekretaris desa, duta bahasa, guru, staff, dan tentunya siswa siswi SMP Dharma Wirawan 08. Mulai pukul 10.00 acara dimulai di salah satu kelas hingga berakhir pukul 12.00. Siswa-siswi yang berjumlah 40 orang mengikuti kegiatan dengan tema yang menarik yaitu “Membentuk karakter muda, berani berbicara”.
KEMBALI KE ARTIKEL