Dalam menyambut bulan Muharram atau tahun baru bagi umat Islam ini masyarakat memiliki banyak cara dan ciri khas sesuai daerahnya masing-masing. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh masyarakat Desa Bedali yang merayakannya dengan tradisi 'Baritan'
Baritan merupakan tradisi turun temurun yang diwariskan oleh sesepuh masyarakat Jawa, utamanya di Desa Bedali dan sekitarnya. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka tasyakuran dan ikhtiar untuk menolak bala (mara bahaya) serta malapetaka. Biasanya Baritan dilaksanakan di setiap perempatan jalan mulai ba'da Ashar hingga Isya dengan melantunkan tahlil dan doa-doa.