Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Mahasiswa KKN PMD Unram Desa Suranadi 2 Sukses Menggelar Kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Budidaya Maggot Sebagai Pengolah Limbah Organik

24 Januari 2025   10:34 Diperbarui: 24 Januari 2025   12:20 21 0
Suranadi Utara - Mahasiswa KKN PMD Unram kelompok 2 di Desa Suranadi, Kec. Narmada, Kab. Lombok Barat sukses menggelar sosialisasi dan pelatihan budidaya maggot sebagai solusi inovatif dalam pengelolaan limbah organik. Kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa, 21 Januari 2025 di Bale Dusun Suranadi Utara dengan melibatkan masyarakat setempat dari berbagai kalangan.
Kegiatan ini mengusung tema "Satu Maggot Seribu Manfaat: Membangun Kehidupan yang Berkelanjutan dari Limbah", yang artinya mempunyai tujuan untuk memberikan pemahaman pengolahan limbah organik secara berkelanjutan sekaligus mengenalkan maggot Black Soldier Fly (BSF) sebagai salah satu metode pengolahan yang efektif dan ramah lingkungan. Dalam laporannya, ketua KKN PMD Desa Suranadi 2, Taufikurahman, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja utama bertema desa wisata dan zero waste.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun