Pak Atim, memulai penjelasannya dengan menceritakan sejarah dan keunikannya. Ia menyoroti berbagai bahan dan rempah-rempah yang digunakan untuk racikan ampal goreng. Melalui interaksi akrab dan penuh tawa, para mahasiswa mendapatkan pemahaman mendalam tentang keahlian memasak dari Pak Atim.
Dengan semangat berbagi pengetahuan, Pak Atim berhasil menjelaskan semua sehingga penuh inspirasi dan motivasi bagi mahasiswa KKN IAI Syarifuddin, menjadikan kegiatan PAR ini tidak hanya sebagai pembelajaran akademis, tetapi juga sebagai pengalaman hidup yang kaya akan nilai-nilai budaya.