Kegiatan ini diikuti oleh para pemuda di Desa Baledono yang masuk ke dalam kategori calon pengantin (Catin). Sosialisasi kepada Catin ini disampaikan oleh Divisi Kesehatan Lingkungan dan Pencegahan Stunting Tim KKN BKKBN 3 UMSIDA.
Peserta diberikan pemahaman tentang stunting, dampak jangka panjangnya, dan langkah-langkah pencegahan yang dapat diambil untuk memastikan pertumbuhan optimal anak-anak. Sosialisasi ini juga memperkenalkan aplikasi ELSIMIL, sebuah alat digital yang dapat membantu calon pengantin dalam merencanakan keluarga dan menjaga kesehatan reproduksi. Informasi mengenai risiko pernikahan dini dan dampaknya pada kesehatan fisik serta mental calon pengantin, serta pentingnya persiapan matang sebelum menikah. Sebagai tambahan, peserta diperkenalkan pada teknik akupresur yang dapat membantu mengelola stres dan masalah kesehatan ringan, serta meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan.