Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ruang Kelas

Kegiatan Piket di Kantor Desa Tanah Rendah Mahasiswa KKN 33 UINSU 2024

21 Agustus 2024   13:18 Diperbarui: 21 Agustus 2024   13:25 15 0
Pada hari Selasa, 6 Agustus 2024, kami, mahasiswa yang tergabung dalam Kelompok KKN 33 UINSU 2024, memulai kegiatan magang di Kantor Desa Tanah Rendah, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara. Pengalaman ini memberikan kami kesempatan untuk memahami lebih dalam tentang tata kelola administrasi desa dan bagaimana pelayanan publik dijalankan di tingkat pemerintahan terdekat dengan masyarakat. Bagi kami, ini bukan sekadar pengalaman magang, tetapi juga sebuah pelajaran nyata tentang bagaimana kebijakan dan layanan pemerintah dapat memengaruhi kehidupan masyarakat sehari-hari.
Selama kegiatan magang, kami ditempatkan di berbagai bagian kantor desa, mulai dari administrasi hingga pelayanan langsung kepada warga. Salah satu tugas utama kami adalah membantu perangkat desa dalam pengelolaan data kependudukan dan pengurusan berbagai surat-surat administrasi. Melalui tugas ini, kami belajar tentang pentingnya data yang akurat dan pengelolaan administrasi yang efisien dalam mendukung kelancaran pelayanan publik. Kami juga berkesempatan untuk berinteraksi dengan warga desa, mendengarkan keluhan mereka, serta memberikan solusi sesuai dengan bimbingan dari staff desa.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun