Pamekasan- Mahasiswa KKN kelompok 16 Waru Barat mengadakan kegiatan prakarya pada Selasa (23/07/24) untuk siswa tingkat Madrasah Ibtidaiyah di MI Mambaul Hikmah, Dusun Tlangi 1, Waru Barat, Pamekasan. Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk kreativitas dan kerja sama antar siswa agar saling gotong royong dalam kegiatan pembuatan ecoprint. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas 5 dan 6, kemudian mereka akan melakukan eksplorasi alam untuk mengambil bahan alami seperti batu, daun dan bunga. Rentetan kegiatan ini dimulai dari pembagian kelompok yang terbagi 2 kelompok dengan masing-masing anggota 7-8 siswa mi. Masing-masing kelompok di dampingi oleh anggota KKN 3-4 orang yang mengarahkan dalam pembuatan ecoprint, dalam kegiatan ini siswa mi sangat berantusias dalam pembuatan prakarya ecoprint.
KEMBALI KE ARTIKEL