Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Kolaborasi Dinas Perhutani Jember dengan Mahasiswa KKN UMD Kelompok 9 Universitas Jember dan Pemerintahan Desa Binakal dalam Mewujudkan Desa Wisata

29 Januari 2024   11:32 Diperbarui: 29 Januari 2024   11:52 164 0
Bondowoso - Rabu, (24/01/2024) Mahasiswa KKN UMD Kelompok 09 Universitas Jember Periode I Tahun 2023/2024 dengan dosen pembimbing lapang Murtaqib, S.Kp., M.Kep melakukan kolaborasi dengan Dinas Perhutani wilayah Jember kantor cabang Bondowoso dan pemerintahan desa dalam mewujudkan Desa Wisata di Desa Binakal. Kerjasama antara mahasiswa KKN dengan Dinas Perhutani diwujudkan dengan penyediaan bibit pohon untuk kegiatan reboisasi sebagai salah satu kegiatan mewujudkan Desa Wisata. Penyediaan bibit merupakan program yang diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melalui Dinas Perhutani yang dapat diperoleh secara gratis oleh masyarakat dengan mengajukan proposal bantuan bibit. Mahasiswa KKN sebagai fasilitator yang menjembatani antara Dinas Perhutani dengan Pemerintah Desa Binakal yang mengajukan permohonan bantuan bibit. Permohonan bibit oleh Pemerintah Desa Binakal disetujui oleh Dinas Perhutani dengan 300 bibit pohon.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun