Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Gotong Royong: Mahasiswa KKM Citraloka UIN Malang Bantu Optimalkan Kegiatan Posyandu di Desa Banjarsari

9 Januari 2023   17:21 Diperbarui: 9 Januari 2023   17:25 404 0

Kegiatan Posyandu merupakan upaya pemerintah dalam memudahkan masyarakat pelayanan kesehatan bagi ibu dan anak. Peran Posyandu bagi masyarakat sangatlah besar, meski identik dengan balita, posyandu juga memberikan pelayanan kesehatan terhadap lansia dan ibu hamil.

Penanggung jawab bidang kesehatan KKM Citraloka UIN Malang, Rayhan Bakhrul Ulum menyatakan bahwa peran posyandu sebagai garda depan pelayanan Kesehatan bagi masyarakat harus dilaksanakan dengan optimal.

"Selain penting untuk pelayanan kesehatan bagi masyarakat, posyandu juga menjadi upaya pencegahan stunting pada usia balita dengan melakukan pengecekan kesehatan dan pertumbuhan balita secara berkala sejak dalam kandungan". Imbuhnya

Pada kegiatan ini, mahasiswa KKM Citraloka UIN Malang membantu bidan dan tenaga kesehatan Desa Banjarsari dalam mengoptimalkan kegiatan posyandu. Jadi, selain pengecekan kesehatan pada balita, ibu-ibu, dan lansia diberikan juga program penyuluhan stunting bagi ibu hamil. Penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap positif yang harus dilakukan ibu balita untuk mencegah stunting pada balitanya.

Kegiatan Posyandu kali ini dilaksanakan selama empat hari berturut-turut dengan titik lokasi yang berbeda. Hal ini dilakukan untuk menghindari penumpukan antrian yang panjang sehinga menyebabkan balita dan ibu hamil merasa tidak nyaman karena lama dalam menunggu antrian.

"Posyandu sengaja dipecah menjadi empat lokasi di hari yang berbeda, kami memilih melakukan hal ini supaya antrean tidak terlalu Panjang dan pengecekan Kesehatan juga bisa menyeluruh kepada masyarakat Desa Banjarsari". Ucap Bu Bidan yang bertugas di Desa Banjarsari.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun