[caption id="attachment_138969" align="aligncenter" width="639" caption="Mark, satu orang lagi dipenjara karena berinteraksi di Facebook, sumber:
http://www.telegraph.co.uk"][/caption] Masih ingat kerusuhan yang melanda London dan kota lainnya di Inggris yang terjadi di bulan Agustus yang lalu? Salah satu pemicu kerusuhan yang ditengari sarat dengan unsur SARA tersebut adalah banyaknya pesan yang tersebar melalui media sosial seperti Twitter dan Facebook. Akibatnya pada awalnya pemerintah Inggris berencana untuk mengkaji ulang keberadaan media sosial Facebook dan Twitter di Inggris karena menyebarkan kebencian dan membuat kerusuhan rasial. Bukti terlibatnya, terutama Facebook dalam kerusuhan tersebut adalah adanya pesan yang diposkan oleh seorang pengguna Facebook yang mengajurkan ajakan untuk melakukan kerusuhan. Philip Rio Burgess demikian pengguna Facebook tersebut menuliskan hal berikut ini di status Facebook-nya pada tanggal 9 Agustus 2011 jam 11.44 siang.
“Message to all — we need to start riot’n we need to put Manchester on the map, first lets riot king street Manchester, haha.”
KEMBALI KE ARTIKEL