Orientasi studi dan pengenalan kampus (Ospek) di sejumlah faklutas di Universitas Hassanuddin, Makassar memang terkenal beringas. Ketika saya mengiktui Ospek beberapa tahun silam saya menikmatinya dan asyik asyik saja. Tapi lama kemudian berpikir, itu tidak baik. Hanya karena mereka mahasiswa senior yang hanya beda umur setahun dengan bebas ria menampar maba-maba yang lugu-lugu. Bukan hanya itu, kita ditendang, dibentak, disumpahi, bahkan dilecehkan. Kegiatan yang nyaris tak berarti ini ternyata murni dilaksanakan oleh para mahasiswa tanpa melibatkan dosen atau staf jurusan sehingga rawan timbul bahya: perkelahian antar fakultas yang nyaris selalu terjadi tiap tahun, pembakaran kampus (unik), sampai kematian maba atau peserta Ospek. Apa yang menimpa almarhum Awaluddin adalah salah satu akibat dari kegiatan Ospek ini. Mahasiswa baru Unhas Jurusan Kimia ini tewas usai mengikuti Ospek. Sebelum tewas, ia sempat menjalani perawatan di instalasi Unit Gawat Darurat Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo Makassar. Namun akhirnya pemuda yang berumur 20 tahun itu pun meninggal dunia tepat pukul 12.30 Wita Senin (10/10/2011). Menurut keterangan keluarga korban, terdapat sejumlah luka di bagian siku korban. Mulut korban juga tak henti mengeluarkan darah. Namun seperti biasa, panitia mengelak adanya kekerasan dalam prosesi ospek tersebut. Mereka mengakui korban mengeluhkan sakit saat menjelang penutupan acara. Awaluddin mengikuti Ospek di kampusnya sejak hari selasa pekan lalu hingga minggu malam kemarin.
Jurusan tidak Tahu ada kegiatan Ospek? Aneh TRIBUN-TIMUR.COM memberitakan, Ketua BEM FMIPA Unhas Fahruddin membantah meninggalnya Awaluddin akibat kekerasan. "Kegiatan hanya dalam ruangan berupa pemberian materi dan outdoor berupa outbond berupa sit up," katanya.
Fahruddinn mengakui bahwa Almarhun sempat pingsan pada hari minggu di saat kegiatan mahasiswa. "Hari pertama Awaluddin pernah pingsan karena penyakit mag," tutur Fahruddin.
Ketua Jurusan Kimia FMIPA DR Firdaus Senta yang sempat datang menyambangi mayat Almarhum mengatakan bahwa jurusan sama sekali tidak mengetahui kalau ada kegiatan tersebut.
"Saya tidak tau karena sebelumnya pihak kampus sudah melarang kegiatan ospek dan semacamnya, jadi tidak pernah ada surat pemberitahuan kalau ada kegiata seperti ini, jadi kita akan berkodinasi pihak kampus,"kata Firdaus kepada wartawan.
"Dia ditampar senior"
KEMBALI KE ARTIKEL