Tangerang Selatan - Masalah kesehatan mental di kalangan mahasiswa telah menjadi isu yang semakin mendalam sehingga mendapat perhatian serius dalam beberapa tahun terakhir. Terdapat banyak faktor yang menjadi penyebab bunuh diri, antara lain memiliki gangguan kesehatan mental, perubahan sosial dan lingkungan, perundungan, hingga tekanan akademik yang tinggi. Faktor lain yang tidak boleh diabaikan dalam tren bunuh diri di kalangan mahasiswa adalah krisis kepercayaan diri dan basis keagamaan yang lemah. Banyak mahasiswa mengalami keraguan diri yang mendalam terkait dengan performa akademik mereka sehingga meruntuhkan harga diri dan memberikan pengaruh pada pemikiran bunuh diri. Perkembangan digital pun merupakan salah satu penyebab yang menjadikan bunuh diri sebagai sebuah tren. Sehubungan dengan hal ini, Dosen Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Zakaria mengatakan bahwa
booming nya media sosial membuat tren bunuh diri menjadi semakin berkembang.
KEMBALI KE ARTIKEL