Pendidikan karakter adalah pendidikan yang dapat membentuk pribadi individu yang berkeutamaan. Sekarang ini sudah ada sekolah yang menerapkan pendidikan karakter dan sudah ada beberapa sekolah tertentu. Seharusnya pemerintah menerapkan sistem pemebelajaran karakter tersebut diseluruh sekolah baik negeri maupu swasta .Tujuan dilakukannya pendidikan karakter adalah supaya setiap individu dapat memiliki karakter sendiri sejak dini, sehingga mereka akan dapat dengan mudah menentukan tujuan hidupnya kelak yang sesuai dengan kemampuan dan bakatnya. Menurut saya dengan adanya pendidikan karakter ini dapat menciptakan pribadi individu yang sangat baik. Mereka akan memiliki pemikiran masa depan yang sangat bagus demi majunya negara kita. Selain itu, pendidikan karakter juga dapat mengatasi masalah tawuran antar pelajar yang sering kita liat di televisi dan setiap indidvidu akan memiliki etika hidup mana yang baik dan mana yang harus dihindari.
Jadi sudah saatnya penanaman pendidikan karakter sejak dini harus terrealisasikan. Di hari pendidikan Nasional ini sudah saatnya perubahan itu terjadi, dari yang diktator menuju pendidikan yang berkarakter agar menciptakan generasi-generasi yang memiliki etika dan moral yang baik demi kemajuan negara ini. Selain itu dengan pendidikan karakter ini setiap individu akan siap untuk menerima tongkat estavet dari orang-orang sekarang untuk memimpin negara ini dan memperbaiki negara ini.