Sebelum itu, anda perlu pikirkan dulu rencana usaha yang akan anda buat. Pertanyaan mendasarnya adalah: Apa masalah yang anda berikan solusinya?
Seperti anda tahu, pasti semua bisnis berjalan didasari hal ini. Bisnis kuliner memecahkan persoalan perut orang-orang. Usaha bimbel membantu anak agar pintar. Bisnis google untuk memudahkan orang menemukan informasi yang dicarinya. Bisnis facebook untuk membantu orang saling terhubung. Begitupun dengan bisnis dan usaha lainnya.
Itu kuncinya. Jadi masalah apa yang hendak anda selesaikan?
Anda tidak bisa melempar produk ke pasar tanpa tahu betul apa persoalan konsumen yang akan anda bereskan. Dan itu juga yang banyak menyebabkan produk gagal.
Tugas entrepreneur adalah memberi solusi, lalu memberikan nilai tambah dan inovasi yang membuat hidup orang menjadi lebih baik.
Jadi kalau anda bertanya bagaimana cara menjadi entrepreneur:
- Anda harus mengetahui masalahnya
- Anda ciptakan solusinya
- Beri nilai tambah dan inovasi