Ketika komunitas blogger berkumpul, pernahkah menelisiki kesamaan mereka? Meskipun asal daerah, hobi, usia, pekerjaan, dan status mereka bermacam-macam, keberagaman itu diikat oleh—paling tidak—dua hal: menulis dan IT. Mungkin mereka semua bukanlah penulis (dalam pengertian yang sempit), bukan pula pakar IT. Tetapi, mereka sama-sama punya motivasi, ketertarikan, minat, dan usaha yang kuat untuk menjadi penulis dan bisa memanfaatkan IT. Dua hal ini tidak bisa dilepaskan dari jiwa seorang blogger. Itulah modal utama mereka bernarsis ria untuk mendapatkan personal branded melalui kegiatan yang disebut nge-blog.