Mohon tunggu...
KOMENTAR
Music

Super Junior​ 'Sorry, Sorry' dan Titik Utama Penyebaran Korean Wave

8 Januari 2022   03:08 Diperbarui: 8 Januari 2022   15:16 2565 2
Pada era sekarang ini, budaya Korea sudah menjadi kesukaan banyak orang dan juga menjadi budaya populer di seluruh dunia, terutama di Indonesia. Sering ditemui dalam kehidupan sehari-hari, kita bisa melihat atau bahkan mengonsumsi produk apa pun yang berasal dari Korea Selatan, mulai dari fashion, film, drama, makanan, budaya khas Korea, dan juga musik. Kebanyakan orang pasti mengetahui Korea mulai dari artis K-Pop beserta karya musiknya, seperti BTS dengan ‘Dynamite’, BLACKPINK dengan ‘DDU-DDU-DDU’, TWICE dengan ‘What Is Love?’, EXO dengan ‘Love Shot’, dan lain sebagainya. Tetapi, kebanyakan orang di era saat ini lupa bahwa lagu ‘Sorry, Sorry’ milik Super Junior memiliki peran besar dalam perjalanan ekspansi Korean Wave ke seluruh dunia dan turut serta menjadikan Hallyu atau budaya Korea sebagai budaya populer di seluruh dunia sampai sekarang. Musik menjadi alat penyebaran Korean Wave paling cepat, sebab musik bisa diterima di segala kalangan dan karya musik tidak akan hilang jejaknya, khususnya untuk kebanyakan anak muda yang lebih sering mendengarkan musik. Sehingga karena inilah Korean Wave lebih cepat menyebar disebabkan oleh musik, dan musik populer yang dijadikan sebagai alat penyebaran Korean Wave ini dinamakan musik K-Pop. Lantas, seberapa besar pengaruh K-Pop sendiri untuk ekspansi Korean Wave?

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun