Ibu Salmah Fitri yang mengajar di Madrasah Aliyah Negeri 4 sebagai guru Bahasa Indonesia mengaku lumayan kesulitan dalam mengajar daring online ini, "agak sulit juga ya mengajar online gini karena kita harus selalu siap koneksi internet supaya bisa dengan lancar menjelaskan materi kepada siswa siswi dan ketika ujian pun kita sulit ya mengawasi nya karena takutnya ada yang menyontek dalam ujian" ucap Ibu Salmah Fitri pada Rabu, 19/05/2021.
Karena pada sekolah online ini setiap siswa sudah pasti harus memiliki gadget sebagai media untuk belajar, terkadang guru guru yang ada di pedalaman sampai harus berkunjung ke rumah siswa nya yang tidak memiliki gadget untuk belajar demi siswa tersebut bisa mendapatkan materi.
Kita semua berharap semoga pandemi Covid-19 segera berakhir dan untuk pembaca selalu di jaga kesehatannya dan jangan lupakan protokol kesehatannya demi menjaga keamanan dan kenyamanan bersama sehingga proses pembelajaran bisa segera dilakukan offline supaya pelajar bisa belajar dengan baik.