Mohon tunggu...
KOMENTAR
Joglosemar

5 Klien Bapas Semarang Kasus Narkoba Mengikuti Kegiatan Pascarehab

12 Juni 2024   10:28 Diperbarui: 12 Juni 2024   10:43 68 0
SEMARANG, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Semarang bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi Jawa Tengah (BNNP Jawa Tengah) menyelenggarakan kegiatan Pascarehabilitasi (11/06).

Bertempat di aula Kantor Bapas Semarang, 5 Klien Pemasyarakatan mengikuti kegiatan Pascarehabilitasi. Mereka merupakan orang - orang yang sebelumnya terlibat dalam masalah narkoba. Karena perbuatannya tersebut, mereka harus menjalani pembinaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas). Saat ini mereka mendapatkan hak integrasi berupa pembebasan bersyarat, dan wajib mengikuti bimbingan di Bapas Semarang.

Kepala Bapas Semarang Sarwito dalam keterangannya menyampaikan bahwa kerjasama antara Bapas Semarang dengan BNNP Jawa Tengah merupakan langkah penting dalam upaya pencegahan dan penanggulangan penyalahgunaan narkoba. Kerjasama antara Bapas Semarang dan BNNP Jawa Tengah merupakan bentuk komitmen bersama dalam membantu Klien yang terlibat narkoba agar mendapatkan kesempatan kedua dan memperkuat reintegrasi sosial mereka ke dalam Masyarakat.

Kegiatan pascarehab ini dilaksanakan dengan tujuan membimbing klien untuk meningkatkan derajat Kesehatan dan mampu menjaga kepulihan serta mencegah terjadinya relapse. Kegiatan pascarehab juga dilaksanakan untuk memfasilitasi klien agar dapat menggali dan mengembangkan minat dan bakat guna mencapai produktifitas dan kemandirian ekonomi. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun