Kegiatan Live In merupakan kegiatan kemasyarakatan yang dapat membantu membangun karakter siswa-siswi menjadi lebih baik. Banyak siswa-siswi yang menganggap kegiatan Live In adalah kegiatan yang dapat menyusahkan, namun sebenarnya kegiatan Live In ini sangat menyenangkan. Kita dapat banyak belajar dengan mengikuti kegiatan Live In. Pada tanggal 23 November 2015 sampai 29 November 2015, sekolah kami mengadakan kegiatan Live in di Dusun Kendal Ngisor, Ambarawa. Kegiatan Live In ini diikuti oleh kelas 11 dan 12 SMA Mahatma Gading.
KEMBALI KE ARTIKEL