Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan Pilihan

Kampoeng Baca Menciptakan Generasi yang Cerdas

5 April 2020   17:45 Diperbarui: 5 April 2020   17:44 159 0

Kampoeng Baca (KB) adalah sebuah pusat belajar, perpustakaan umum dan pusat pengembangan bakat. Program ini diinisiasi oleh Rumah Berbagi Foundation yang didukung penuh pembangunan dan fasilitasnya oleh PT. Angkasa Pura II (Persero) melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Dari tempat yang kumuh dan becek kini menjadi bersih, rapi, serta dilengkapi sarana pendidikan informal dan perputakaan.

Kampoeng Baca ini seratus persen bukan dibuat oleh pemerintah Kota Tangerang, apalagi ada campur tangan di dalamnya. Ini adalah gerakan masyarakat sekitar dalam mempersiapkan generasi muda agar dapat bersaing di era industry 4.0. Dengan motto ‘Membuka Mata, Melihat Dunia’, berkeinginan untuk dapat mengembangkan daya saing generasi pemuda melalui peningkatan minat baca, minat belajar dan pengembangan bakat.

Kampoeng Baca didirikan pada tahun 2017, dalam usaha membangun kampoeng baca antusias warga awalnya ada yang peduli dan ada juga yang cuek terhadap lingkungannya. Setelah program ini berjalan sudah banyak pendukung dari warga sekitar yang ingin memperbagus kampungnya sendiri. Kampoeng Baca ini berada di Jalan Husein Sastranegara, Rt.01/Rw.10 Kel/Kec. Benda Kota Tangerang.

Kampoeng Baca mempunyai 2 gagasan : yakni meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) dan mewujudkan kampung tematik ramah lingkungan. Minat anak untuk mengikuti pembelajaran disini sangat besar sekali, namun kapasitas siswa diberi batasan karena guru hanya bisa mengajarkan sekitar 10 siswa. Semua kegiatan tersebut diselenggarakan secara gratis, meski para siswa yang belajar tidak dipungut biaya, ternyata tenaga pendidik yang mengajar di kampoeng baca diberikan gaji.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun