Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Persaingan Ketat Masuk Perguruan Tinggi Negeri, Mengejar Mimpi atau Gengsi?

15 Juni 2023   00:49 Diperbarui: 15 Juni 2023   00:53 455 1
Menjadi mahasiswa di perguruan tinggi negeri top di Indonesia merupakan impian siswa - siswi SMA di seluruh penjuru negeri. Untuk mendapat kesempatan menuntut ilmu di perguruan tinggi top di Indonesia, tentu saja diperlukan kesiapan yang matang. Banyak dari mereka yang sudah merencanakan untuk bisa masuk ke kampus impian sejak duduk di kelas satu sekolah menengah atas. Persiapan tersebut tentunya memakan biaya yang tidak sedikit, sebut saja satu lembaga bimbingan belajar yang namanya cukup harum karena banyak dari siswanya yang lolos seleksi masuk perguruan tinggi top di Indonesia. Total biaya bimbingan belajar selama satu tahun ajaran bisa mencapai 10-12 juta. Selain dukungan external, banyak juga siswa - siswi yang melakukan ibadah khusus hanya untuk meminta agar lolos seleksi masuk perguruan tinggi negeri. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun