Percepatan trend digitalisasi di sektor pendidikan, memang menjadi salah satu bentuk perubahan yang terlihat jelas di era pandemi. Namun sejumlah tantangan seperti ketidaksiapan fasilitas, pengajar, dan pelajar yang berujung pada loss learning, justru membuat trend ini patut dipertanyakan. Apakah benar trend ini mampu dilanjutkan, atau justru diberhentikan?