Ciamis, - Bisa mengenyam pendidikan di perguruan tinggi merupakan sebuah impian bagi setiap siswa lulusan SMA maupun SMK, tidak terkecuali seorang Marbot UNIGAL kelahiran Ciamis 20 Agustus 1996 Heri Siswanto (23). Walaupun berasal dari keluarga yang kurang mampu, impian dan semangatnya untuk meraih cita-cita yang menggelora dalam jiwanya tak pernah padam. Kegigihannya dalam menuntut ilmu akhirnya terbukti dengan diterimanya Heri di Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Galuh Ciamis dengan Beasiswa Bidikmisi hingga lulus.
KEMBALI KE ARTIKEL