Mohon tunggu...
KOMENTAR
Politik

Isu Genosida di Papua Terbantahkan (Bagian-1)

24 Mei 2012   18:10 Diperbarui: 25 Juni 2015   04:51 1735 1

Hasil sensus penduduk tahun 2010 menunjukkan jumlah penduduk di Provinsi Papua 2,83 juta jiwa.Dari jumlah tersebut, jumlah orang asli Papua di Prov. Papua sebanyak 2.159.318. Sementara non Papua hanya berjumlah 674.063jiwa.http://www.meraukepos.com/2011/03/distribusi-penduduk-papua-belum-merata.html

Sedangkan di Prov. Papua Barat hasil sensus penduduk 2010 berjumlah 570 ribu jiwa. Dari 570 ribu jiwa itu, penduduk asli Papua berjumlah 51,67%.Angka itu diperoleh karena selama pelaksanaan Sensus Penduduk 2010 para petugas sensus mendapatkan tambahan tugas, yaitu menanyakan seputar asal suku kepada warga yang didata.(Kompas.com, selasa 11 Januari 2011).

Jika dibandingkan dengan dengan hasil penelitian seorang seorang Akademisi asal Australia, Jim Elmslie tahun 2010, data-data di atas tampak ada selisih walupun tidak signifikan. Dalam laporan berjudul West Papuan Demographic Transition and the 2010 Indonesian Census: “Slow Motion Genocide” or not?” yang diterbitkan oleh University of Sydney, Centre for Peace and Conflict Studies, Jim menyebutkan bahwa jumlah Orang Asli Papua di Propinsi Papua dan Papua Barat hingga tahun 2010 mencapai 3,612,85641. (padahal data hasil Sensus Penduduk BPS tahun yang sama, penduduk asli Papua bahkan tidak sampai 3 juta). http://stt-walterpost.org/2012/01/20/papua-30-persen-pendatang-70-persen-mari-berefleksi/

Dalam buku itu dilaporkan bahwa jumlah Orang Asli Papua pada tahun 1971 sebanyak 887,000 dan tahun 2000 meningkat menjadi 1.505.405. Sementaradata BPS Papua tahun 2000 menunjukkan jumlah penduduk asli Papua sebanyak 1.460.846 jiwa (Kompas, 15/06/2002).

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun