Perkenalkan saya Kania Yunita dari jurusan Bimbingan Konseling UNJ. saya membuat sebuah Essay yang berjudul Rendahnya Mutu Pendidikan di Indonesia yang bertujuan untuk memenuhi tugas Masa Perkenalan Akademik di Universitas Negeri Jakarta.
Mutu pendidikan di Indonesia masih sangat tertinggal jika dibandingkan dengan mutu pendidikan di luar negri. Seperti yang kita ketahui, Pendidikan di Indonesia terkesan berantakan. Masih banyak masyarakat di Indonesia yang masih tidak mengerti pentingnya pendidikan, Sehingga mayoritas masyarakat di Indonesia menyepelekan pendidikan. Padahal jika ditilik lebih jauh lagi, pendidikan merupakan salah satu indeks pembangunan dan merupakan elemen pengukur maju atau tidaknya sebuah negara.