Selama puluhan tahun kajian seksologi lebih terpusat pada kaum pria. Itu sebabnya berbagai aspek tentang penyebab, dampak, dan teknik penanganan gangguan fungsi seksual untuk kaum pria sudah banyak diketahui. Sebaliknya, studi fungsi seksual kaum perempuan baru marak dan berkembang dalam dua decade belakangan ini. Akibatnya, banyak hal seputarfungsi seksual kaum perempuan yang belum sepenuhnya diketahui masyarakat.