Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan Artikel Utama

Jokowi dan Prabowo Sama, Kurang Peduli Pendidikan

24 Mei 2014   02:54 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:10 20 0

Program pembangunan bidang pendidikan yang digagas dua pasangan calon presiden, Jokowi-JK dan Prabowo-Hatta, menarik untuk diulas. Menarik, karena pendidikan adalah dasar bagi pembangunan peradaban sebuah bangsa. Melalui pendidikan sikap, kecerdasan, dan keterampilan manusia dibentuk. Gabungan sikap, kecerdasan, dan keterampilan itulah yang membentuk karakter seorang manusia.

Bila pemimpin sebuah bangsa tidak memiliki visi yang benar dan komitmen yang kuat terhadap arah dan bentuk karakter manusia yang pas bagi kemajuan bangsa yang dipimpinnya, pemimpin tersebut biasanya tidak terlalu peduli dengan pembangunan bidang pendidikan.

Bagaimana dengan dua pasang calon pemimpin bangsa kita saat ini, Jokowi-JK dan Prabowo-Hatta?Seberapa tajam visi dan seberapa kuat komitmen keduanya dalam bidang pendidikan? Untuk menjawabnya baiklah kita simak garis besar program pendidikan kedua pasangan capres/cawapres tersebut yang dikutip dari laporan Yudho Raharjo di Viva News, Rabu (21/5/2014).

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun