Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan Pilihan

Fakta Baru: Kebodohan Itu Menular

26 November 2014   18:46 Diperbarui: 17 Juni 2015   16:47 209 3
Saya awalnya tidak yakin jika kebodohan itu penyakit, wabah endemic. Tetapi kini saya mulai yakin, meski hasil gooling saya belum menemukan apa penyebabnya, virus atau bakteri. Saya hanya tahu gejalanya. Alasan kenapa kebodohan itu penyakit, sederhana ; keberadaannya tidak permanen, menyerang secara massif dan penularannya serius pada mereka yang berada pada lingkungan tempat membiaknya virus atau bakteri penyebabnya.

Mendeteksi seseorang telah tertular atau tidak, sebenarnya sederhana. Jika selama ini Anda melihat atau mendengar seseorang bertutur berdasarkan akal sehat, namun belakangan dia tidak lagi terlihat atau terdengar demikian. Anda patut menduga. Ditambah ia percaya begitu saja dengan hal-hal yang tidak masuk akal, reaktif dan mulai membuat pernyataan-pernyataan konyol, yang mudah dipatahkan bahkan oleh anak kecil yang baru paham baca, (ini menurut Anda). Anda mulai harus serius menduganya. Tetapi Anda jangan Ge-eR dulu jika dia yang terjangkit dan Anda aman-aman saja. Bisa jadi Andalah yang sedang terjangkiti. Virus atau bakterinya sedang menyerang penglihatan dan pendengaran Anda. Andalah yang justru sedang berubah.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun