Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Gagal Jadi Juara Umum, Maluku Terpilih Sebagai Tuan Rumah Pesparawi 2015

10 Juli 2012   04:32 Diperbarui: 25 Juni 2015   03:07 450 0
Walau gagal menyabet gelar juara umum pada Pesta Paduan Suara Gerejawi Nasional X/2012 di Kendari, Sulawesi Tenggara, namun prestasi anak-anak Maluku tetap diperhitungkan pada event nasional tiga tahunan tersebut karena meraih satu piala champion, sembilan emas danĀ  dua perak dari 11 cabang yang dilombakan.

Dan kemarin, Senin (9/7) saat berlangsungnya Musyawarah Nasional (Munas) Lembaga Pengembangan Pesparawi Nasional (LPPN), Provinsi Maluku telah ditetapkan sebagai tuan rumah Pesparawi Nasional XI/2015.

Maluku terpilih setelah unggul dalam proses pemilihan yang dipimpin oleh Dirjen Bimas Kristen KemenĀ­erian Agama Dr. Saur Hasugian melalui mekanisme votting yang diikuti juga empat provinsi lainnya dengan perolehan dukungan 17 suara, menyusul Kalimantan Barat 12 suara, Jawa Tengah 5 suara, Papua 1 suara dan Papua Barat tanpa dukungan.

Keseriusan Maluku menjadi tuan rumah Pesparawi ditunjukkan dengan kehadiran para pejabatnya, seperti Gubernur Karel Albert Ralahalu, Wakil Gubernur Said Assegaf dan Sekretaris Provinsi Maluku Ros Far Far secara bergantian di Kendari. Dalam presentasinya saat Munas Pesparawi, Ros Far Far juga menyatakan bahwa Maluku telah berkomitmen untuk mensukseskan Pesparawi XI/2015 jika ditunjuk sebagai tuan rumah.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun