Selain memiliki keragaman budaya yang terbentang dari Sabang sampai Merauke, Indonesia juga memiliki kekayaan Sumber Daya Alam (SDA) yang tak ternilai. Emas misalnya, merupakan sumber daya alam yang sangat berlimpah yang terdapat di Papua. Wilayah paling timur Indonesia itu bahkan terkenal dengan produksi emasnya yang terbesar di dunia.