Namun yang lebih berbahaya adalah ketika kita tidak berharap apa-apa atau hanya berharap sedikit saja, sehingga kita memandangnya sebelah mata atau malah tidak menggubrisnya sedikitpun. Ini berbahaya.
Karena jika suatu waktu Sang Maha Pasti malah menakdirkan apa yang tidak kita gubris itu mampu memberikan yang jauh lebih hebat dari yang kita bayangkan, maka kita akan kecewa pada diri kita sendiri.
Kecewa pada diri sendiri karena dahulu pernah memandang remeh/sebelah mata, kecewa karena dulu kita menganggapnya tidak berarti. Hati-hati dengan langgam pikir.
Apabila kita tersesat, belum tentu itu tempat yang salah/berbahaya, karena ternyata kita baru menyadari "tersesat di tempat yang benar" justru ketika kita sudah meninggalkan tempat itu.
@da_jomb | www.jombangsantanikhairen.com
"Tulislah Sesuatu yang Bahkan Kau Sendiri Akan Tergetar Apabila Membacanya"