Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno Pilihan

Fisika untuk Hiburan 70 (Gravitasi): Menulis di Atas Kereta Api

11 Agustus 2021   15:13 Diperbarui: 11 Agustus 2021   15:18 339 2
Goncangan di atas kereta api tentunya menyulitkan kita menulis (di atas kertas dengan menggunakan pena). Artikel dalam topik Gravitasi dari Fisika untuk Hiburan kali ini akan menguraikan tentang sebuah alat sederhana yang bisa dibuat untuk membantu kita menulis di atas meja kompartemen kereta api yang sedang berjalan, namun sebelum itu kita tinjau dulu prinsip serupa yang dibahas dalam sebuah contoh tentang "bom melon."

Bom Melon
Kita telah melihat bahwa dalam keadaan tertentu peluru bisa kehilangan "sengatannya," tetapi ada beberapa contoh ketika benda "tak berbahaya" yang dilemparkan dengan lembut memiliki dampak yang merusak.

Selama balap mobil Leningrad-Tiflis pada 1924, para petani Kaukasia melemparkan melon, apel, dan sejenisnya ke mobil-mobil balap untuk mengekspresikan kekaguman mereka. Namun, hadiah yang tidak berbahaya ini membuat penyok yang mengerikan dan melukai para pengendara mobil balap secara serius.

Ini terjadi karena kecepatan mobil ditambahkan ke kecepatan melon atau apel yang dilemparkan, mengubah melon atau apel itu menjadi peluru yang berbahaya.

Peluru 10 gram memiliki energi gerak yang sama seperti melon 4 kg yang dilemparkan ke mobil dengan kecepatan 120 km/jam. Tentu saja, dampak melon tidak sama dengan peluru karena melon lebih lunak.

Bagaimana jika hal ini dialami oleh sebuah pesawat supercepat yang terbang dengan kecepatan 3.000 km/jam, hampir sama dengan kecepatan sebutir peluru? Segala sesuatu bergerak menuju pesawat supercepat itu akan menabraknya.

Sejumlah peluru yang dijatuhkan dari pesawat lain akan memiliki efek yang sama, peluru-peluru itu akan menyerang pesawat dengan dampak yang sama seperti jika ditembakkan dari senapan mesin.

Karena kecepatan relatif pesawat dan peluru adalah sama, maka pesawat dan peluru bertemu dengan kecepatan sekitar 800 m/s. Penghancuran terjadi ketika peluru bertabrakan dengan pesawat.

Sebaliknya, peluru yang ditembakkan dari belakang pada pesawat yang bergerak dengan kecepatan yang sama tidak berbahaya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun