Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Mahasiswa KKN MBKM Fakultas Hukum Untag Surabaya Gelar Mengajar Nasionalisme

18 Desember 2024   23:39 Diperbarui: 18 Desember 2024   23:39 20 0
Pada hari Jumat 15 November 2024, Mahasiswa KKN-MBKM Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya telah mengadakan program kerja Mengajar Nasionalisme di sekolah yang berlokasi di SDN Babatan 04 Surabaya. Pada program Mengajar Naionalisme pada kali ini ditujukan kepada anak-anak SDN Babatan 04 Surabaya untuk mengembangkan rasa nasionalisme, cinta tanah air terhadap bangsa Indonesia serta mengajari anak-anak SDN Babatan 04 untuk bagaimana menjadi warga negara Indonesia yang baik dan benar. Anak-anak di usia SD memiliki karakter yang sangat mudah terbentuk. Ini adalah masa yang sangat baik untuk menanamkan nilai-nilai dasar tentang identitas bangsa, sejarah perjuangan, serta pentingnya persatuan dan kesatuan. Rasa cinta tanah air adalah fondasi utama dalam membangun semangat nasionalisme. Oleh karena itu, mahasiswa KKN-MBKM Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus 1945 mengadakan program kerja Mengajar di SDN Babatan 04 Surabaya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun